Judul : Tips Membentuk Kasih Sayang dalam Keluarga
link : Tips Membentuk Kasih Sayang dalam Keluarga
Tips Membentuk Kasih Sayang dalam Keluarga
Keluarga adalah merupakan sebuah bentuk pergaulan yang paling awal dalam kehidupan setiap orang. Karena kita semua tentunya berawal mula dari dalam sebuah lingkungan keluarga. Yang juga merupakan sebuah kesatuan karena didalam keluarga terdiri dari beberapa orang yang saling ketergantungan namun dengan karakteristik yang tentu saja berbeda. Sehingga boleh dikatakan Keluarga merupakan suatu ikatan atau hubungan sesama anggota yang diikat dengan beberapa system nilai termasuk hubungan genelogis dan psikologis.Sebuah ikatan keluarga dalam bentuk apapun sebenarnya adalah merupakan sebuah persekutuan hidup. Sehingga sudah tentu akan menimbulkan berbagai fungsi dari keluarga. Keluarga merupakan Lingkungan terkecil didalam masyarakat, yang mana keluarga itu terdiri dari Ayah, Ibu dan anak yang tentu saja merupakan bagian kecil dari masyarakat secara luas. Oleh karena itu, Dapat dikatakan bahwa Kekuatan sebuah Masyakat atau suatu Negara tentu saja bersumber dari kekuatan keluarga. Entah itu menyangkut keselamatan, kelancaran, maupun kelangsungan hidup sebuah keluarga.
Faktor penting yang perlu diperhatikan demi menjaga serta memelihara suasana emosional dalam keluarga adalah harus adanya kebiasaan kerjasama dalam memenuhi berbagai kebutuhan sesama anggota keluarga.
Kebutuhan-kebutuhan itu antara lain :
- Rasa Aman dan nyaman
Seorang anak tentu akan merasa diterima oleh lingkungan keluarga nya apabila dia merasa kepentingannya diperhatikan serta merasa ada hubungan yang erat antara si anak dengan anggota keluarga lainnya. Anak yang merasa sungguh-sungguh dicintai oleh orang tua dan lingkungan keluarganya pada umumnya akan merasa bahagia dan nyaman sehingga akan menghasilkan sesuatu yang berguna serta sesuai dengan yang diharapkan oleh keluarga.
- Rasa Kasih Sayang
Kasih sayang inil merupakan faktor yang sangat penting dalam kehidupan anak, Anak tentu saja tidak merasakan adanya kasih saying jika di dalam kehidupannya mengalami hal-hal sebagai berikut : Kehilangan perhatian orang tuanya, Anak merasa tidak didengarkan pendapatnya , kurang disayangi, Orang tua terlalu ambisius dan otoriter, Orang tua yang mempunyai sikap yang berlawanan.
- Harga Diri
Setiap anak pada dasarnya tentu saja ingin merasa bahwa ia mendapatkan tempat tertentu di dalam keluarganya, dalam arti bahwa ia ingin diperhatikan, ingin agar ibu dan bapaknya, serta anggota keluarga lainnya bersedia mendengar serta tidak mengacuhkan apa yang menjadi pendapat serta keinginannya.
- Rasa Sukses
Setiap anak juga ingin merasa bahwa apa yang diharapkan oleh orang tua nya kepada dirinya dapat dilakukannya dengan baik, karena rasa sukses yang dicapai pada masa kecil kelak akan berpengaruh besar dalam kehidupan nya nanti.
- Rasa Kebebasan
Kebutuhan yang dimaksud disini adalah kebebasan yang sudah tentu harus masih berada dalam batas-batas kewajaran. Pada umumnya anak menginginkan kebebasan dari orang tuanya dalam hal melakukan berbagai aktifitas dan memiliki teman bergaul. Kebebasan ini perlu dikontrol dengan baik sehingga tidak menjadi bebas yang kebablasan.
- Mengenal Lingkungan
Kebutuhan anak akan mengenal lingkungannya juga merupakan salah satu faktor yang penting dalam memberikan rasa bahwa ia memiliki potensi , orang tua juga harus dapat memperhatikan hal ini dalam mendidik anak-anaknya.
Demikianlah Artikel Tips Membentuk Kasih Sayang dalam Keluarga
Sekianlah artikel Tips Membentuk Kasih Sayang dalam Keluarga kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Tips Membentuk Kasih Sayang dalam Keluarga dengan alamat link https://tipstopmarketing.blogspot.com/2015/02/tips-membentuk-kasih-sayang-dalam.html
0 Response to "Tips Membentuk Kasih Sayang dalam Keluarga"
Post a Comment