Belajar Flow Control Percabangan Pada C/C++

Belajar Flow Control Percabangan Pada C/C++ - Hallo sahabat TIPS BELAJAR BISNIS ONLINE DAN INTERNET MARKETING, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Belajar Flow Control Percabangan Pada C/C++, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Belajar Pemrograman C/C++, Artikel Contoh Program Bahasa C/C++, Artikel Materi Pemrograman Komputer, Artikel Semester 1, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Belajar Flow Control Percabangan Pada C/C++
link : Belajar Flow Control Percabangan Pada C/C++

Baca juga


Belajar Flow Control Percabangan Pada C/C++

Belajar Flow Control Percabangan Pada C/C++

Belajar Flow Control Percabangan Pada C/C++

Pada kesempatan kali ini kita akan melanjutkan materi belajar pemrograman dasar, khususnya untuk bahasa C dan C++. Sebelumnya kita sudah bahas mengenai Struktur data. Pada postingan ini kita akan membahas mengenai Flow Control Percabagan. Apa sih yang di maksut dengan flow control ? nanti di bahan materi ini akan di bahas secara rinci.
Materi sebelumnya : STRUKTUR DATA PADA BAHASA C/C++

Petunjuk Belajar

1. Kompetensi Dasar 
Mahasiswa dapat memahami konsep pemrograman dengan flow  control khususnya pencabangan atau seleksi 
3. Alat dan Bahan
Komputer berisi perangkat lunak MATLAB dan Compiler C/C++ 


Pada dasarnya terdapat tiga buah struktur dasar yang digunakan dalam menyusun sebuah algoritma. Ketiga struktur dasar tersebut adalah :
A. Sekuensial, adalah langkah-langkah yang dilakukan dalam algoritma diproses secara berurutan sebagaimana terlihat pada gambar 1. di bawah ini.

STRUKTUR DATA PADA BAHASA C/C++
A. Seleksi/pencabangan, adalah menyatakan pemilihan langkah yang didasarkan  oleh suatu kondisi/syarat (pengambilan keputusan). Gambar 2. memperlihatkan diagram alir struktur seleksi yang melibatkan dua alternatif. Dalam hal ini simbol belah ketupat digunakan untuk mewakili langkah pengambilan keputusan. 

STRUKTUR DATA PADA BAHASA C/C++
Pada struktur pencabangan di atas, langkah 1 hanya akan dijalankan jika kondisi bernilai benar, sedangkan langkah 2 akan dijalankan hanya jika kondisi bernilai salah. 

C. Pengulangan, menyatakan suatu tindakan atau langkah yang dijalankan beberapa kali. Struktur pengulangan diilustrasikan pada gambar 3. Pada struktur pengulangan tersebut, prosedur dapat berupa satu atau beberapa perintah. Diagram alir tersebut juga menunjukkan bahwa sebelum prosedur dijalankan pertama kali, kondisi diuji dulu. Sekiranya kondisi bernilai benar maka prosedur dijalankan dan kemudian kondisi diuji lagi. Sepanjang kondisi bernilai benar, prosedur akan tetap dijalankan. Namun begitu kondisi bernilai salah maka pengulangan akan berakhir. 

STRUKTUR DATA PADA BAHASA C/C++


Dalam praktiknya, untuk menyelesaikan sebuah masalah menggunakan program komputer, perlu kombinasi dari ketiga struktur di atas yaitu sekuensial/urutan, seleksi/pencabangan, dan pengulangan. 

  • Struktur seleksi pada C/C++


Secara garis besar, pada C/C++ menyediakan dua buah pernyataan terkait dengan seleksi, yaitu pernyataan if dan switch.

Tabel 1. Merangkum pedoman konversi bentuk pseudokode JIKA
...JIKA_TIDAK... AKHIR_JIKA  atau IF ... ELSE ... END, ke dalam pernyataan dalam bahasa C/C++. Berikut ini tabelnya.

STRUKTUR DATA PADA BAHASA C/C++


Jika di antara tanda { dan } hanya terdapat satu pernyataan maka tanda { dan } dapat dihilangkan. 

Tabel 2. Merangkum pedoman konversi bentuk pseudokode COCOK ...DENGAN... AKHIR_COCOK  atau SWITCH ... CASE ... END, ke dalam pernyataan dalam bahasa C/C++.

STRUKTUR DATA PADA BAHASA C/C++

Pada masalah tertentu, kondisiatau syarat untuk melakukan pencabangan bisa lebih dari satu kondisi. Keaadaan ini dinamankan seleksi dengan kondisi majemuk, dapat dilakukan dengan menggabungkan kondisi-kondisi dengan menggunakan operator logika seperti AND atau OR.

Contoh 1 :

Sebuah struktur seleksi/pencabangan yang digunakan untuk mengecek apakah nilai ujian yang dimasukkan berada pada rentang 0 sampai 100. Jika benar, akan ditampilkan “Valid” jika salah (tidak berada pada rentang 0 sampai 100) akan ditampilkan “Tidak Valid”. Algoritmanya ditunjukkan oleh diagram alir berikut. 

Jawab :

Flowchart atau bagan alirnya

STRUKTUR DATA PADA BAHASA C/C++

Program untuk menyelesaikan masalah pada contoh 1 pada bahasa C/C++ adalah sebagai berikut.

Pada Bahasa C

#include <stdio.h>
#include <stdlib.h>
int main()
{
    double nilai;
    printf("Masukan nilai ujian :");
    scanf ("%lf", &nilai);
    if (nilai>=0 && nilai<=100)
        printf("VALID\n");
    else
        printf("TIDAK VALID\n");
    return 0;
}
Pada Bahasa C++
#include <iostream>
using namespace std;
int main()
{
    double nilai;
    cout<<"Masukan nilai ujian :";
    cin>>nilai;
    if (nilai>=0 && nilai<=100)
        cout<<"VALID \n";
    else
        cout<<"TIDAK VALID\n";
    return 0;


Seleksi bersarang merupakan struktur seleksi yang terdapat di dalam struktur seleksi yang lain atau istilahnya seleksi bertingkat.

Contoh 2. :

Sebuah program digunakan untuk menentukan predikat kelulusan mahasiswa berdasarkan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) sesuai dengan aturan pada tabel berikut.
Jawab : 
STRUKTUR DATA PADA BAHASA C/C++

Algoritma untuk menampilkan predikat kelulusan mahasiswa berdasarkan tabel 3, dapat dinyatakan dengan diagram alir sebagai berikut.

STRUKTUR DATA PADA BAHASA C/C++
Pada bahasa C

#include <stdio.h>
#include <stdlib.h>
int main()
{
    double IPK;
    printf("Masukan nilai IPK :");
    scanf ("%lf", &IPK);
    if (IPK>=3.50 && IPK<=4)
        printf("Cumlaude\n");
    else
        if (IPK>=2.75 && IPK<=3.50)
            printf("Sangat Memuaskan\n");
        else
            if (IPK>=2.00 && IPK<=2.75)
                printf("Memuaskan\n");
            else
                if (IPK>=0 && IPK<=2.00)
                    printf("Tidak Lulus\n");
                else
                    printf("TIDAK VALID\n");
    return 0;
Pada Bahasa C++
#include <iostream>
using namespace std;
int main()
{
    double IPK;
    cout<<"Masukan nilai IPK :";
    cin>>IPK;
    if (IPK>=3.50 && IPK<=4)
        cout<<"Cumlaude\n";
    else
        if (IPK>=2.75 && IPK<=3.50)
            cout<<"Sangat Memuaskan\n";
        else
            if (IPK>=2.00 && IPK<=2.75)
                cout<<"Memuaskan\n";
            else
                if (IPK>=0 && IPK<=2.00)
                   cout<<"Tidak Lulus\n";
                else
                    cout<<"TIDAK VALID\n";
    return 0;

Penggunaan Switch Pada Bahasa C

#include <stdio.h>
#include <stdlib.h>
//Contoh penggunaan switch pada struktur pencabangan
int main()
{
    int bilangan;
    int x;
    printf("Masukan sebuah bilangan bulat :");
    scanf ("%d", &bilangan);
    printf("\n\n");
    x = bilangan % 2;
    switch (x)
    {
        case 0 :
            printf("Bilangan GENAP\n");
            break;
        default :
            printf("Bilangan GANJIL\n");
    }
    return 0;
Penggunaan Switch Pada bahasa C++

#include <iostream>
using namespace std;
int main()
{
    int bilangan;
    int x;
    cout<<"Masukan sebuah bilangan bulat :";
    cin>>bilangan;
    cout<<"\n";
    x = bilangan % 2;
    switch (x)
    {
        case 0 :
            cout<<"Bilangan GENAP\n";
            break;
        default :
            cout<<"Bilangan GANJIL\n";
    }
  return 0;
NB : Bagi yang masih kebingungan dalam memahami flow control percabangan, silahkan di tanyakan di forum di. Silahkan daftar terlebih dahulu agar tenya semakin mudah.


Demikianlah Artikel Belajar Flow Control Percabangan Pada C/C++

Sekianlah artikel Belajar Flow Control Percabangan Pada C/C++ kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Belajar Flow Control Percabangan Pada C/C++ dengan alamat link https://tipstopmarketing.blogspot.com/2016/05/belajar-flow-control-percabangan-pada-cc.html

0 Response to "Belajar Flow Control Percabangan Pada C/C++"

Post a Comment

Jika Ingin Membaca artikel ini klik Pada Image Di artikel